Masih Banyak Sekolah Rusak, Disdik Bakal Lakukan Perbaikan Prioritas

hallobanua.com, BANJARMASIN - Sejumlah fasilitas pendidikan di Kota Banjarmasin kondisinya cukup memprihatinkan. 

Sebut saja di Sekolah Dasar Negeri (SDB) Kelayan Selatan 1, di Kelurahan Mantuil, Kecamatan Banjarmasin Selatan. 

Terlihat plafon dibeberapa kelas di sekolah tersebut tampak rusak. Bahkan rusaknya plafon itu sampai di luar kelas. 

Menyikapi hal itu, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) kota Banjarmasin, Nuryadi pun mengaku bakal memperhatikan hal itu. 

Menurutnya, Disdik pun juga ingin melakukan perbaikan sekolah-sekolah yang rusak di Kota Seribu Sungai. 

"Namun sistem prioritas yang kita lakukan. Karena cukup banyak sekolah kita ada 208 sekolah terutama negeri," ujar Nuryadi usai kegiatan HUT PGRI ke 77, Sabtu (10/12/22). 

Nuryadi juga mengakui bahwa saat ini banyak sekolah jenjang SD yang rusak atau tidak representatif. 

Dari 208 sekolah, setidaknya ada 40 persen sekolah yang mengalami kerusakan di Kota Baiman. 

"Perlu perhatian itu dibidang pembinaan SD. Kita juga memaklumi dari APBD kita itu hanya Rp50 miliar untuk peraikan. Dan itu dibagi-bagi seperti perbaikan halaman, pagar ruang kelas dan lain. Jadi sifatnya siklus lah," ujarnya. 

Nuryadi pun berharap, kedepannya bantuan dari pemerintah pusat melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) juga bisa didapat untuk perbaikan. 

"DAK 2023 itu sebesar Rp2,3 Miliar untuk SD dan SMP pun sama. Harapannya mudah-mudahan sedikit demi sedikit bisa memperbaiki," pungkasnya. 

Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya