Hadapi Bali United, Isnan Ali : Waspadai Semua Pemain

hallobanua.com, BANJARMASIN - Barito Putera akan menghadapi Bali United dilanjutan BRI Liga 1 2022/2023, di stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (05/02/23) malam ini. 

Menurut Asisten Pelatih Barito Putera, Isnan Ali, tim Laskar Antasari saat ini dalam kondisi siap melakoni laga tersebut. 

"Semua pemain seperti biasa kita siap untuk berjuang melawan Bali United dan semua pemain juga sudah siap," ucapnya pada konferensi pers pra-pertandingan, Sabtu (04/02/23) kemarin. 

Lantas, Isnan pun berharap, para pemainnya dapat mengaplikasikan apa yang sudah disampaikan dan diberikan pada sesi latihan. 

"Semoga pemain bisa mengaplikasikan apa yang sudah diberikan pada latihan tadi," harapnya. 

Adapun persiapan tim kebanggaan Banua itu, Isnan bilang, kalau timnya harus mewaspadai semua pemain lawan, mengingat pemain Bali sangat berbahaya jika tidak dalam penjagaan yang baik. 

"Jadi tidak ada pemain yang kami abaikan, mudah-mudahan semua pemain bisa mengontrol pergerakan-pergerakan pemain Bali United, tidak memberikan ruang kepada mereka, kalau kita memberikan ruangan, siapapun pemain itu akan berbahaya buat tim kita sendiri," pungkasnya.

Terpisah, Rizky Pora mewakili pemain Barito Putera menegaskan, bahwa semua pemain sudah siap. 

"Insya Allah semua pemain besok sudah siap dan pada official training tadi akan kita aplikasikan pada pertandingan besok, insyaallah kita akan dapatkan hasil pada pertandingan besok," ujarnya singkat. 

Sekadar diketahui, saat ini Barito Putera berada di klasemen 17 sementara BRI Liga 1 dengan 16 poin. 

Dari 20 kali bertanding, Barito Putera baru memenangkan 3 kali pertandingan, 7 kali imbang dan 10 kekalahan. 

Sedangkan Bali United berada di posisi 6 klasemen sementara dengan raihan 35 poin, dengan 11 kalo menang, 2 imbang dan 7 kali kekalahan.


Penulis : rian akhmad/ may
Kalsel
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya