hallobanua.com, TANAH BUMBU - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Batulicin terus berupaya dalam memberikan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Batulicin dengan kegiatan pembinaan kerohanian.
Bertepatan dengan bulan suci Ramadan, WBP Lapas Batulicin mengisi kegiatan dengan melaksanakan tadarus Al-Qur’an bersama setelah salat terawih pada Minggu (26/3/23).
Meskipun sedang menjalani masa pembinaan di Lapas Batulicin, para WBP tetap semangat berlomba-lomba dalam memperbanyak amal dan ibadah dibulan yang penuh berkah ini.
Kegiatan tadarus Al-Quran ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi WBP di Lapas Batulicin untuk terus memperbaiki diri.
Selain itu, juga dapat memperkuat hubungan antara WBP dan Petugas Lapas Batulicin dalam membangun lingkungan yang lebih harmonis dan penuh toleransi.
Ini merupakan salah satu bentuk pelayanan yang diberikan oleh Lapas Batulicin kepada WBP untuk melaksanakan ibadah selama bulan Ramadhan.
Meski demikian, pengawasan dan pengamanan dari petugas Lapas Batulicin juga tetap dilakukan untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif.
Kepala Lapas (Kalapas) Batulicin, Bambang Hari Widodo melalui Kepala Subseksi Pembinaan, Tarsah menyampaikan kegiatan tadarus Al-Quran ini merupakan salah satu kegiatan pembinaan kerohaniaan rutin yang dilakukan di Lapas Batulicin khususnya dimalam bulan suci Ramadhan.
"Kegiatan tadarus Al-Quran ini rutin dilakukan setiap hari dimalam bulan suci Ramadhan, tepatnya setelah sholat terawih," Ucap Tarsah.
Tarsah juga menyampaikan harapannya terhadap kegiatan tadarus Al-Quran ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi Warga Binaan di Lapas Batulicin.
“Kegiatan ini juga merupakan salah satu dari kegiatan pembinaan kerohanian yang Lapas Batulicin berikan untuk memberikan kesempatan kepada Warga Binaan untuk belajar dan memahami makna-makna dalam Al-Quran meningkatkan keimanan dan ketaqwaan serta mendekatkan diri kepada Allah SWT,” Tambah Tarsah.
Kegiatan Tadarus Al-Qur’an berjalan dengan aman dan lancar serta WBP mengikuti kegiatan dengan khidmat.
ags/ may
Tanah bumbu
0 Komentar