hallobanua.com, BANJARMASIN - Kawasan Bandarmasih Tempoe Doeloe atau dikenal Kota Lama, akan dibenahi dan ditata oleh Pemko Banjarmasin di akhir Juni 2023 ini.
Pemko telah mematangkan desain menjadi kesan wisata yang estetik untuk kawasan Kota Lama yang berada di Jalan Hasanuddin HM, Kertak Baru Ulu, Banjarmasin Tengah.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Banjarmasin, Suri Sudarmadiyah menuturkan, untuk saat ini pihaknya masih mencoba memfinalkan desain terkait pembenahan di kawasan tersebut.
"Karna kami selain menangani desain trotoar, kita juga ingin menangani sistem drainase yang ada disana," ucap Suri belum lama tadi.
Menurutnya hal itu dilakukan agar ketika terjadi hujan lebat atau saat air pasang, genangan yang terjadi di sana tidak terlalu lama.
Pihaknya kata wanita disapa Yayah itu, mencoba untuk membuat hasil pengerjaan itu nantinya agar bisa memunculkan nilai seni.
Sebab melihat di kawasan tersebut didominasi oleh bangunan-bangunan lama.
"Karna khususnya di 2 gang yang menjadi destinasi kunjungan masyarakat, dapat membuat nyaman untuk dilalui, disamping drainase yang berfungsi baik juga akan mengedepankan nilai estetika di kawasan tersebut," tuturnya.
Lebih lanjutnya, ia menjelaskan terkait pembenahan yang dilakukan disana telah dikoordinasikan juga dengan para pedagang.
Terakhir, ia mengatakan pengerjaan proyek yang menelan dana APBD sebesar Rp 7,8 miliar ini kemungkinan akan dimulai di akhir bulan Juni mendatang.
Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
0 Komentar