Rumah Makan Bakoel Kemangi Terbakar Diduga Gas Bocor

hallobanua.com, BANJARMASIN - Sebuah rumah makan di Jl. Gatot Subroto IX, RT. 29 RW. 02, Kelurahan Kuripan, Kecamatan Banjarmasin Timur dilahap sijago merah pada Selasa (11/7/2023) pukul 17.15 Wita. 

Sontak saja hal tersebut membuat warga sekitar geger dan panik. Diketahui rumah makan yang terbakar adalah Bakoel Kemangi. 

Lia, salah seorang karyawan di rumah makan tersebut mengungkapkan, api bermula dari gas yang bocor dari tabung 13 kilogram, saat dipasang oleh salah satu karyawan. 

"Tadi di dapur pas memasang gas, tiba-tiba gas bocor," ungkapnya kepada hallobanua.com. 

Akibat kebocoran tersebut ujarnya, membuat timbulnya perci api yang juga sempat membakar bagian wajah salah seorang karyawan yang bekerja sebagai juru masak bernama Fikri. 

"Karena gasnya bocor, dia coba lepas baju untuk menutupi gas, tiba-tiba api sudah membesar dan melalap bagian wajah,"katanya. 

Berselang beberapa menit, api pun membesar dan melalap sebagian dapur hingga tengah rumah makan tersebut. 

Senada dengannya, Erna karyawan Bakoel Kemangi lain mengaku jika sebelum kebakaran mendengan bunyi gas bocor yang kencang. 

"Makanya tadi sempat lari juga tadi keluar," ujarnya. 

Saat itu rumah makan kata dia masih dalam keadaan buka dan melayani seorang pengunjung. 

Saat ini, korban pun sudah dievakuasi pihak berwajib. Pihak kepolisian pun telah memasang garis polisi. 

Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya