Kontainer Nyaris Terbakar di Pelabuhan Trisakti

hallobanua.com, BANJARMASIN - Satu unit kontainer mengeluarkan asap di Pelabuhan Trisakti, tepatnya di Staping atau penumpukan kontainer, Pelayaran kontainer Tanto. Pada Kamis (5/10/2023) sekitar pukul 13.25 Wita.

Mengantisipasi terjadinya hal yang lebih fatal, Polsek KPL Banjarmasin bersama pemadam kebakaran Kota Banjarmasin dengan bergerak cepat ke lokasi dan melakukan proses pemadaman.

Setelah saling bahu membahu selama 30 menit, akhirnya asap dari kontainer tersebut dapat dipadamkan oleh para petugas.

Kapolsek KPL Banjarmasin Kompol Aryansyah melalui Kanit Reskrim Iptu Indra Permadi A menjelaskan kejadian berawal saat personil Polsek KPL Banjarmasin mendapat laporan adanya truk kontainer yang terbakar. 

Berdasarkan keterangan saksi yang merupakan security di sekitar area teraebut, saat itu mereka sedang keliling kontrol bertugas piket sebagai security. 

"Saat itu mereka melihat asap di dalam kontainer pelayaran Tanto ukuran 40 feet dan melaporkannya," tutur Kanit Reskrim Polsek KPL Banjarmasin. 

"Sekitar 10 menit kemudian datang petugas Pemadam kebakaran (BPK) milik PT Pelindo III Banjarmasin dan disusul oleh Petugas, relawan atau pemadam kebakaran Kota Banjarmasin untuk memadamkan asap tersebut," lanjutnya. 

Ia mengatakan untuk penyebab kontainer yang berisikan arang tersebut berasap masih dalam penyelidikan pihaknya.

"Untuk penyebab pastinya masih dalam penyelidikan. Yang pasti dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa. Pastinya kebakaran tersebut masih dalam skala kecil dan dalam waktu tidak berapa lama dapat dikuasai BPK PT Pelindo III Banjarmasin dan Petugas Damkar," pungkasnya.

Penulis Krisna
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya