Persiapan Malam Natal, Kepolisian Sterilisasi Tempat Ibadah

Hallobanua.com, Banjarmasin - Memberikan rasa aman dan nyaman di perayaan Natal tahun 2023 ini, Tim Gegana Brimob Polda Kalsel bersama Tim K-9 Dit Samapta Polda Kalsel melakukan sterilisasi di Gereja Katolik Katedral Keluarga Kudus, di Jalan Lambung Mangkurat, Banjarmasin Minggu (24/12/2023).

Dengan menurunkan seekor anjing pelacak, tim K-9 melakukan pemeriksaan di seluruh area gereja batu tersebut. 

Kasatgas 2 Preventif Operasi Lilin Intan 2023, Kompol Alam Bawono mengungkapkan jajaran Polda Kalsel sedikitnya menurunkan 20 anggota Brimob dan 16 anggota K9, untuk melakukan sterilisasi gereja Katedral.

"Jadi sudah berjalan dengan aman terkendali, baik disisi kiri kanan hingga pojok-pojok gereja," ungkapnya kepada awak media, Minggu (24/12/2023).

Tak hanya di Katedral, ia menyebutkan jika di seluruh Kota Banjarmasin, pihaknya turut menurunkan 2 anjing pelacak yang sudah tersertifikasi, yang akan melakukan sterilisasi di 10 titik.

"Jadi tim dibagi menjadi 2 tim yang melakukan sterilisasi di 10 titik," ujarnya.

Kompol Alam Bawono yang baru sepekan bertugas di Polda Kalsel pun berharap, pelaksanaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023 ini berjalan khidmat dan lancar.

"Bahwa harapan kami dalam masa penghujung tahun 2023, masyarakat bumi Lambung Mangkurat ini, khususnya saudara kami umat Nasrani, dapat melaksanakan ibadah dengan aman, nyaman, damai dan terkendali," pungkasnya.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya