Persiapan Nataru, Satpol PP Bakal Kerahkan 500 Petugas

hallobanua.com, BANJARMASIN - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Banjarmasin bersama Dinas Perhubungan (Dishub) Banjarmasin siap turunkan personel demi kelancaran kegiatan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024.

Khusus di bawah naungan Satpol PP Kota Banjarmasin, pihaknya berencana akan menurunkan 200 anggota, ditambah 300 anggota Limnas. 

"Sehingga total personel yang diturunkan yakni 500 orang," ujar Kasatpol PP, Ahamad Muzayin, Rabu (20/12/2023).

"Kami juga mengikuti kegiatan gabungan ners Polresta dan Kodim 1007/Banjarmasin," sambung Muzaiyin.

Dikatakan Muzaiyin petugas Satpol PP dan Linmas ini nantinya akan ditugaskan di beberapa penempatan, seperti di posko yang sudah ditetapkan.

"Kemudian juga nanti ada kegiatan rutin seperti patroli. Patroli ini sesuai dengan kebutuhan. Termasuk untuk pengamanan natal. Jadi mungkin ada beberapa gereja yang sudah diplot. Kami juga menjaga di sana," paparnya. 

Tak hanya itu, pihaknya juga akan melakukan patroli termasuk nantinya, kawasan Tempat Hiburan Malam (THM).

"Serta tempat minum juga akan ditutup. Kami akan berpatroli," pungkasnya. 

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya