Ibnu Bangga Anak-Anak Menghafal Al Quran Saat Ramadan

hallobanua.com, BANJARMASIN - Wali Kota Banjarmasin resmi membuka Acara Daurah Tahfiz Al-Quran XVII Madrasah Tahfiz Ukuwah di Auditorium Gedung Ukuhuwah II pada Minggu (24/03/2024) pagi.

Dalam kesempatan itu, Ibnu Sina berharap kepada 366 peserta dapat menyelesaikan hafalan Al-Qurannya.

"Mudah-mudahan, seluruh peserta didik kita ini bisa menyelesaikan hafalannya dalam 1 pekan ini mengisi kegiatan di bulan Ramadan," ujar Ibnu, Minggu (24/03/2024).

Dikatakannya, Ukhuwah terbilang konsisten melaksanakan kegiatan seperti ini setiap tahunnya.

"Memang variatif capaiannya, tergantung anak-anak kita. Paling tinggi tadi sampai 1800, atau sekitar 6 Juz. Luar biasa itu," ujarnya.

Lantas, orang nomor satu di Kota Baiman itu berharap, kegiatan ini sebagai akseleresi pembelajaran penghafal Al-Quran.

"Tentunya orang tua dan sekolah akan sangat bangga, dan tentunya kota kita bangga memiliki penghafal Al-Quran," pungkasnya.

Penulis: rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya