Pasar Wadai Ramadan Digelar di Depan Balai Kota Banjarmasin

hallobanua.com, BANJARMASIN - Pemko Banjarmasin bakal kembali menggelar Pasar Wadai pada bulan Ramadan tahun ini.

Bahkan, pasar wadai ini rencananya di gelar di depan Balai Kota Banjarmasin, Jl. RE Martadinata, Banjarmasin Tengah.

Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Banjarmasin, Puryani mengatakan, lokasi itu dipilih sesuai hasil rapat jajarannya bersama paguyuban pasar wadai ramadan belum lama tadi.

"Para paguyuban yang minta lokasi di depan Balai Kota, alasannya karena ramai. Di tempat menara pandang tahun lalu hanya banyak yang nongkrong," ungkap Puryani, Sabtu (02/03/2024)

Nantinya di pasar wadai ramadan itu, pihaknya bakal menyiapkan sebanyak 89 stand untuk tenant dan pelaku UMKM yang ingin berjualan.

"Untuk biaya sewa 89 tenant gratis," bebernya.

Dari pantauan hallobanua.com, di sepanjang bahu jalan depan Kantor Wali Kota Banjarmasin  nampak sudah dipasang kerangka dari besi ringan untuk tenant para pedagang.

Sebelumnya, pada tahun lalu Pemko Banjarmasin memilih kawasan Siring Menara Pandang sebagai lokasi pasar wadai ramadan.

Lokasi itu dinilai representatif untuk menggelar pasar wadai ramadhan, karena sekaligus bisa dijadikan tempat ngabuburit bagi masyarakat.
Saat itu, setidaknya ada 152 stand yang didirikan untuk paguyuban pasar wadai ramadan. Ditambah dengan pedagang di luar paguyuban, SKPD dan sponsor.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya