Hallobanua.com, PELAIHARI - Ramadan Expo 1446 Hijriah/2025 resmi dibuka oleh Bupati Tanah Laut, H. Rahmat Trianto, pada Minggu (02/03/2025).
Acara yang berlangsung meriah ini
Turut di hadiri Joko Pitoyo Anggota DPRD Kabupaten Tanah
Acara yang digelar di Kabupaten Tanah Laut ini menghadirkan 145 stan, meningkat drastis dibanding tahun sebelumnya yang hanya 83 stan.
Stan-stan yang berpartisipasi mencakup berbagai sektor, antara lain kuliner khas Banjar seperti wadai dan jajanan kekinian, produk sandang seperti pakaian, sepatu, dan aksesoris, serta stan layanan publik dari Dinas Pariwisata, Dinas Kesehatan, Disdukcapil, Dispusip, dan lainnya. Selain itu, pelaku usaha ekonomi kreatif dan sponsorship dari berbagai instansi, seperti Bank Kalsel, BRI, Honda, Yamaha, dan lainnya, turut mendukung acara ini.
Selain menjadi ajang promosi produk lokal, Ramadan Expo 2025 juga menghadirkan Operasi Pasar Murah yang diselenggarakan oleh Dinas Koperasi dan Perdagangan. Pasar murah ini bertujuan membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. Kegiatan pasar murah akan digelar sebanyak empat kali selama Ramadan, dengan jadwal pada pembukaan expo, 11 Maret, 19 Maret, dan 26 Maret 2025.
Tags
Tim Liputan/AS